5 Software Untuk Mempercepat Copy Paste 2016/2017

Simple Info,- Software Aplikasi Untuk Mempercepat Proses Copy Paste. Copy Paste merupakan hal biasa dilakukan oleh pengguna komputer, bahkan hampir dilakukan setiap hari. Tapi tahukah kamu siapa penemu Copy Paste? Penemunya adalah Larry Tesler. mungkin Larry Tesler orang yang paling berjasa didunia. bagaimana tidak, jika tidak ada Copy Paste mungkin jaman sekarang pekerjaan dengan komputer tidak akan secepat sekarang.

Proses copy paste sekarang ini bisa dibilang sangat cepat bila dibandingkan dengan dulu, karena Sistem operasi sekarang ini contohnya Windows sudah memberikan fitur Copy paste, Namun proses copy paste juga bisa dilakukan lebih cepat bila dibandingkan dengan bawaan Windows, caranya dengan mengunakan Software Copy paste.

Melakukan proses copy file yang ukurannya cukup besar sampai bergiga-giga, mungkin kita akan sangat bosan menunggu, tapi dengan menggunakan Software aplikasi Copy Paste akan semakin cepat hingga berkali-kali lipat. dan Disini Simple Info akan merekomendasikan 5 software Copy paste terbaik dan paling Cepat. Berikut Software Aplikasinya.

1. Extreme Copy



Extreme Copy merupakan software yang sangat cepat dalam mengopy file dan menyalinnya ketempat lain. kecepatanya hingga bisa mencapai 50 M/s. itu juga tergantung spesifikasi komputer, bila spesifikasi komputer semakin baik, maka proses Copy paste akan semakin Cepat.

2. TeraCopy



TeraCopy merupakan software Copy paste cepat lainya, TeraCopy juga sangat populer digunakan untuk mempercepat proses Copy paste. kecepatanya bisa 5 kali lebih cepat bila dibandingan dengan fitur bawaan Windows.

3. FastCopy



Fastcopy merupakan software copas yang sangat baik dalam melakukan proses copy paste, seperti namanya FastCopy sangat cepat dalam menyalin file dan memindahkanya ke Flashdisk atau ke Hardisk yang lain.

4. Turbo Copy



Turbo Copy merupakan software Copy paste yang banyak dibilang orang lebih cepat dari Extreme Copy atau yang lainnya. karena tampilannya yang agak Jadul membuat software ini sangat ringan dan sangat cepat dalam menjalankan proses copy paste.

5. KillCopy



KillCopy merupakan software terakhir yang Simple info bagikan. software ini juga tidak kalah cepatnya dengan ExtremeCopy ataupun Teracopy. Kelebihan KillCopy adalah bisa membuat penggunannya memiliki kontrol penuh saat menggunakan KillCopy.

Itulah beberapa software ang bisa membuat proses Copy paste akan semakin cepat dibandingkan dengan fitur bawaan Windows atau Operasi lain. Demikian artikel tentang 5 Software Aplikasi terbaik untuk mempercepat proses copy paste.

0 Response to "5 Software Untuk Mempercepat Copy Paste 2016/2017"

Post a Comment

# Silahkan Berkommentar Sesuai Topik
# Budayakan Berkommentar Yang Sopan
# Tidak Semua Pertanyaan Sempat/Bisa Dijawab